batuan-mulia.blogspot.com

batuan-mulia.blogspot.com
Home » » Mengenal batu Safir (sapphire) asli dan kegunaannya

Mengenal batu Safir (sapphire) asli dan kegunaannya

Advertisement

Batu Sapphire atau yang lebih di kenal dengan nama Safir adalah batu mulia yang memiliki kandungan mineral corundum yang sama halnya dengan batu Ruby (merah delima), yang membedakannya adalah warnanya, batu Safir memiliki warna biru sedangkan batu Ruby berwarna merah, mereka memiliki tingkat kekerasan yang sangat tinggi yakni 9 skala mohs, dan menjadi urutan kedua setelah batu permata Intan. 

Batu Safir ini terbentuk oleh Alumunium oksida sedangkan batu Ruby terbentuk oleh Alumunium oksida dan chromium (zat inilah yang memebentuk warna merah pada batu ruby). 

Adapun batu Safir yang memiliki warna selain biru maka batu tersebut di sebut dengan nama Fancy Sapphire, namun untuk batu Sapphire yang memiliki mutu dan nilai yang tinggi adalah yang berwarna biru seperti biru langit, yang warnanya tidak terlalu gelap maupun terlalu muda/keputihan.


Biasa batu yang di jual di pasaran sudah melewati proses laboratorium seperti di panaskan dan juga pemotongan, hal itu bertujuan untuk membuat batu semakin berkilau dan warnanya tampak terang (cerah). Dan tentunya hal ini akan membuat harga batu ini semakin tinggi, meskipun begitu hal ini juga sangat beresiko, karena bisa saja batu tersebut bisa menjadi rusak, pecah atau warnanya menjadi pudar karena melewati proses ini.

Negara penghasil batu Safir ini adalah Thailand, Madagaskar, Sri langka, Amerika Serikat, Australia, Tanzania, Kamboja, Kenya, Nigeria, India, Burma, dan China.


Mitos dan khasiat batu Sapphire

Menurut sejarah batu Safir ini di anggap sebagai batu yang melambangkan kebenaran, kesetiaan, ketulusan, dan mampu memberikan aura positif, kebahagiaan, kedamaian kepada pemilik atau pemakainya. 

Selain itu batu ini juga di percaya sebagai jimat yang kuat, yaitu dapat melindungi pemiliknya dari gangguan-gangguan roh jahat, sihir, binatang buas dan sebagainya.


0 komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.